Evaluasi di Rutan Majene, Kadiv Administrasi Kemenkumham Sulbar Upayakan Penataan BMN Sesuai Aturan

3FA43AE3 C119 499B 99F8 FD1B5B1375CE
Majene – Kepala Divisi Administrasi, Slamet Pramoedji menyebut bahwa Kakanwil Kemenkumham Sulabar Fasiol Ali akan terus mendorong jajaran untuk melakukan Langkah cepat dalam penataan BMN.

Hal itu disampaikan Slamet Promoedji dalam agenda kerjanya Monitoring dan Evaluasi di Rutan Majene. (24/6)

Pramoedji menambahkan, kedatangannya di Rutan Majene juga sebagai tindaklanjut hasil Rekonsiliasi Barang Milik Negara Tahun Anggaran 2022 di lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM regional Sulawesi.

Dalam kesempatannya itu, Kadiv Administrasi melakukan pengecekan BMN berupa senjata jenis Revolver yang disesuaikan dengan data pada aplikasi SIMAK BMN.

“Setelah kami lakukan pengecekan, terdapat perbedaan secara fisik sejumlah BMN pada aplikasi SIMAK BMN,” ujarnya.

“Sehingga, kata Pramoedji, hasil evaluasi ini akan segera dilaporkan kepada Kepala Kantor Wilayah untuk segera dilakukan tindaklanjut,” sambungnya.

Tak hanya itu, Monev yang dilakukan Kadiv Administrasi tersebut juga melihat kesiapan data persediaan dan aset pada Rutan Majene dalam rangka migrasi data ke aplikasi Sakti pada Semester I TA 2022.

Setelah melakukan kegiatan tersebut telah dibuatkan berita acara inventarisasi kelebihan pencatatan yg ditandatangani langsung oleh Ka. Rutan Majene yang disaksikan langsung oleh Kadiv Administrasi.

13873AD2 CDDF 48E2 9C31 8F40767A89CF


Cetak   E-mail