H-1 LEBARAN IDIL FITRI, KAKANWIL BERSAMA KADIVPAS LAKUKAN PENGECEKAN KONDISI LPKA MAMUJU

33C9298D 9D80 4DCD A657 6BED911CB7FF
Mamuju - Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Barat, H. M. Anwar bersama Kepala Divisi Pemasyarakatan, Robianto, menggelar pemantauan di LPKA Mamuju jelang Hari Raya Idul Fitri 1442 H. Rabu (12/5). 

Kakanwil dan Kadivpas yang tiba disambut langsung oleh Kepala LPKA Abd. Rachman.

Seperti yang terlihat, saat dilakukan peninjauan  situasi dan kondisi LPKA pada Rabu siang itu, situasi aman terkendali. 

“Petugas jaga yang terpantau melakukan tugasnya, mematuhi untuk tidak mudik lebaran serta meningkatkan kewaspadaan jelang Hari Raya Idul Fitri 1442 H," kata Anwar.

Anwar berharap, agar seluruh anak didik di LPKA Mamuju agar dijaga dan diberikan perhatian khusus.

“Mengingat mereka adalah aset negara yang harus dibina dan diberikan pendidikan yang layak dan sesuai  usia mereka saat ini," pungkas Anwar.

Terkait menu makan, Kepala LPKA mengakui bahwa pada hari raya, makanan yang disiapkan adalah menu Hari Lebaran seperti opor ayam dan ketupat sesuai dengan arahan dari Dirjen Pemasyarakatan yang diberikan satu hari sebelumnya. 

Sidak ke LPKA Mamuju ini merupakan arahan yang diberikan langsung dari Direktorat Jenderal Pemasyarakatan pada satu hari sebelumnya. Kepala Kantor Wilayah bersama Kepala Divisi Pemasyarakatan harus mengontrol secara langsung atau on the spot kesiapan jelang Hari Raya Idul Fitri 1442 H.

#KumhamPasti

#KumhamSulbarPastiWBK

#PastiMalaqbi

#Kemenkumham

#Melayanipastimalaqbi

#Pastiwbk

762EE5DC 1EF8 443E ACA0 F4C20A090219

 

1C8E45AC E9C1 4B89 BE46 7300559023CA

 

F1D6AB3E 3FBF 4FE2 8E08 90A1885333BC

Cetak